Surat Al-Lail Ayat 5

فَأَمَّا مَنْ أَعْطَىٰ وَاتَّقَىٰ



Adapun orang yang memberikan (hartanya di jalan Allah) dan bertakwa,

Ingin rezeki berlimpah dengan berkah? Ketahui rahasianya dengan Klik disini!

(Adapun orang yang memberikan) menginfakkan hartanya di jalan Allah (dan bertakwa) kepada Allah.

Orang yang mengeluarkan hartanya di jalan Allah dan takut kepada Tuhannya sehingga menghindari melakukan segala sesuatu yang diharamkan-Nya, serta meyakini adanya hal-hal yang baik--yaitu beriman kepada Allah berdasarkan keyakinan--maka Kami akan menyiapkan untuknya jalan yang mengantarkannya kepada kemudahan dan ketenangan dengan mengarahkannya kepada jalan kebaikan.

Anda harus untuk dapat menambahkan tafsir

Admin

Submit : 2015-04-01 02:13:32
Link sumber: http://tafsir.web.id/

Kata ‘a’thaa’ pada ayat ini bisa maksudnya memberikan apa yang diperintahkan untuk diberikan atau mengerjakan apa yang diperintahkan untuk dikerjakan. Contoh memberikan apa yang diperintahkan untuk diberikan adalah mengerjakan ibadah maaliyyah (harta) seperti mengeluarkan zakat, kaffarat, nafkah, sedekah dan berinfak pada jalur-jalur kebaikan. Contoh mengerjakan apa yang diperintahkan untuk dikerjakan adalah mengerjakan ibadah badaniyyah (badan) seperti mengerjakan shalat, puasa, dsb. atau yang tersusun dari keduanya (ibadah harta dan badan) seperti haji dan umrah.

Kata ‘Ittaqaa’ pada ayat ini bisa juga diartikan ‘menjaga diri’ yakni menjaga dirinya dari apa yang dilarang berupa perkara haram dan kemaksiatan dengan berbagai bentuknya.